PEMILUKADA BANYUMAS BERLANGSUNG DAMAI DAN TENTRAM

Banyumas, kpu.go.id- Pemilukada kembali digelar di beberapa wilayah Indonesia, salah satunya adalah Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Banyumas yang berlangsung secara damai dan tentram hari Minggu (17/02) di 27 kecamatan se-Kabupaten Banyumas.

 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas telah bekerja keras untuk memfasilitasi 1.315.267 pemilih yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan tersebar di 2.654 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Tentu ini bukan pekerjaan ringan, karena saat ini KPU Kabupaten Banyumas juga sedang melaksanakan tahapan Pemilu Gubernur yang akan digelar 26 Mei tahun ini serta tahapan Pemilu Legislatif 9 April 2014 mendatang.
“Memang tugas kami dan saya yakin teman-teman penyelenggara di beberapa Kabupaten Kota lain yang sedang melaksanakan Pemilukada cukup berat, terutama bila menghadapi pelaksanaan tahapan untuk tiga pemilu sekaligus, seperti kami saat ini, tapi alhamdulillah, semua kami coba jalankan dengan sebaik-baiknya,” kata Aan Rohaeni, Ketua KPU Kab. Banyumas dengan penuh semangat.
Ada enam pasangan calon bupati dan wakil bupati berkompetensi dalam pemilukada di kabupaten dengan jumlah penduduk terbesar ketiga di Jawa Tengah ini dan menariknya keenam pasang tersebut terdiri dari 4 pasangan menggunakan kendaraan partai politik dan 2 pasangan lainnya maju melalui jalur independen, mereka adalah:
1) Muhsonuddin, S.Ag dan Hendri Anggoro Budi, ST, SE, SH (partai pendukung: Partai Demokrat, PKB, dan PKPB);
2) 2) Drs. H. Marjoko, MM dan dr. Gempol Siwandono, MMR (partai pendukung: Golkar, Hanura dan Gerindra), Marjoko merupakan petahana Bupati saat ini;
3) Ir. H. Achmad Husein dan dr Budhi Setiawan (partai pendukung: PDIP dan PPP), Husein juga merupakan petahana Wakil Bupati;
4) Toto Dirgantoro dan Saifuddin, SH (Independen);
5) Anteng Tjahyono Widyadi, A.Md dan Drs. Dwi Basuki (Independen);
6) H. Warman, SH, SE, MM dan Hj. Winarni, SH, M.Hum (partai pendukung: PAN dan PKS);
Menurut pantauan tim liputan www.kpu.go.id, partisipasi masyarakat dalam pemilukada hari ini cukup baik, fakta ini tampak di TPS 1 Desa Pabuaran, Purwokerto Utara, hingga pukul 09.30 WIB menunjukkan 250 pemilih atau 50% dari 516 pemilih yang terdaftar dalam DPT sudah hadir memberikan suara.
Demikian juga di TPS 14 Banjar Kembar, Purwokerto Utara, 100 lebih pemilih dari 389 yang terdaftar telah datang memberikan suara.
Perolehan sementara berdasarkan hitung cepat yang digagas oleh KPU Kab. Banyumas tepat pukul 16.00 WIB menunjukkan pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 3 unggul sementara dengan perolehan suara 51,15%.
Disusul selanjutnya oleh pasangan calon nomor 2: 22,98%; pasangan calon nomor 1: 18,18%; pasangan calon nomor 6: 3,71%; pasangan calon nomor 5: 2,10 %; serta pasangan calon nomor urut 4: 1,88%.
Hasil sementara tersebut berasal dari 16 TPS (0,60%) dengan perolehan suara keseluruhan berjumlah 5.627 suara. (Rn/Ttk)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Widgetized Section

Go to Admin » appearance » Widgets » and move a widget into Advertise Widget Zone