Andi Mallarangeng Janji Dukung Dana Pilkada

Andi Mallarangeng

Andi Mallarangeng

Politikus Partai Demokrat Andi Mallarangeng akan mendukung dana penyelenggaraan pemilihan kepala daerah di seluruh Indonesia. Ini merupakan visi misi dan janji politiknya bila terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.

“Andi Mallarangeng berjanji akan mem-backup penuh seluruh dana kampanye pilkada di daerah saat terpilih nantinya,” kata Wakil Ketua Demokrat Balikpapan, Wahyu Hartono, Senin (12/4).

Wahyu mengatakan Andi melakukan road show sehubungan kampanyenya jadi ketua umum Demokrat di Kota Balikpapan. Dalam kampanye politik ini dihadiri seluruh perwakilan DPD dan DPC Demokrat di seluruh Kalimantan. “Masing-masing pengurus Demokrat Kalimantan mengirimkan perwakilannya,” katanya.

Selain berjanji membantu dana kampanye, Wahyu mengatakan Andi berjanji akan menurunkan tim kampanyenya dalam pemenangan pilkada seluruh Indonesia.

Pada masa kepemimpinannya, Andi berjanji akan memenangkan 20 hingga 30 persen penyelenggaraan pilkada di Indonesia. “Sebelumnya kepala daerah didukung Demokrat yang menang hanya 10 persen saja. Ini akan ditingkatkan,” paparnya.

Sehubungan kampanye Andi Mallarangeng ini, Wahyu mengatakan DPC Demokrat Balikpapan belum menentukan pilihannya. Pengurus Balikpapan masih menunggu koordinasi dengan DPD Demokrat Kalimantan Timur.

“Karena hierarki pengurusan di Demokrat seperti itu, kami harus berkoordinasi dahulu dengan pengurus DPD Kalimantan Timur,” paparnya.

Di samping itu, Wahyu mengaku menunggu visi misi figur calon Ketua Umum Demokrat lainnya, yaitu Marzuki Alie dan Anas Urbaningrum dalam memimpin partai ke depan. Keduanya sudah menyatakan ikut maju dalam pemilihan Ketua Umum Demokrat pada Kongres Nasional Mei mendatang. “Kami juga harus tahu dahulu visi misi calon Ketua Umum yang lain,” paparnya.

DPC Balikpapan, kata Wahyu, akan menentukan pilihannya satu hari jelang pelaksanaan kongres Demokrat. Pengurus Balikpapan, menurutnya, mempertimbangkan aspirasi dari masyarakat dan pengurus.

Sumber : SG WIBISONO. TEMPO Interaktif

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Widgetized Section

Go to Admin » appearance » Widgets » and move a widget into Advertise Widget Zone