Amien Rais: PKL di Solo gampang diatur, beda dengan Jakarta
Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais yang juga warga Solo ikut berkomentar perihal relokasi pedagang kaki lima (PKL) di Tanah Abang. Menurut Amien, penataan PKL di Jakarta berbeda jauh dengan di Solo.
Menurut Amien Rais, penataan PKL di Tanah Abang akan lebih sulit dibanding di Solo. “Itu artinya bahwa PKL di Solo cuma sedikit, gampang diatur, berbeda dengan di Jakarta,” ujar Amien Rais di sela-sela acara pelepasan mudik bersama DPP PAN di Hall A Basket, GBK Senayan, Sabtu (3/8).
Menurut Amien, PKL di Jakarta lebih sulit ditertibkan karena mereka paham politik. Jokowi pun diminta bersabar menghadapi para PKL tersebut.
“Mereka lebih masif, lebih paham politik, lebih sulit, dia harus bersabar,” ujar Amien.
Hingga kini Pemprov DKI Jakarta memang belum bisa menertibkan PKL di Tanah Abang. Namun Pemprov DKI Jakarta berjanji setelah lebaran, semua PKL yang memadati Jalan Tanah Abang akan segera masuk ke Blog G.