Sayap Golkar Ikut Rapimnas Besok

Ketua Fraksi Partai Golkar DPR Priyo Budi Santoso

Ketua Fraksi Partai Golkar DPR Priyo Budi Santoso

Rapat Pimpinan Nasional Partai Golkar V yang diselenggarakan pada 12-13 Agustus 2009 ikut menjadi kunci perkembangan partai beringin menghadapi Pemilu 2014.

“Rapimnas kali ini sengaja dibuat singkat dan sederhana, tapi punya arti dan nilai yang penting dan strategis,” kata Endang Agustini, Ketua Panitia Penyelenggara Rapimnas V di kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Selasa 11 Agustus 2009.

Rapimnas Partai Golkar bertema Konsolidasi Partai Golkar Menyongsong Musyawarah Nasional VIII 2009.

Rapimnas dua hari ini akan memutuskan sikap partai terhadap hasil Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2009.

Kemudian, juga membahas soal waktu dan tempat penyelenggaraan Munas yang sekaligus menjadi ajang suksesi calon Ketua Umum Partai Golkar yang baru.

Rapimnas akan dibuka pukul 19.00 WIB dan akan diikuti 300 orang yang terdiri dari DPP, DPD tingkat provinsi, Dewan Penasihat Partai, serta orgasisi pendiri dan sayap partai, seperti Soksi, MKGR, dan Al Hidayah.

Sumber :Vivanews
Selasa, 11 Agustus 2009, 14:06 WIB
Siswanto, Anggi Kusumadewi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Widgetized Section

Go to Admin » appearance » Widgets » and move a widget into Advertise Widget Zone