Pemilu 9 April 2009 Siap Dilaksanakan

Pemilu Indonesia 2009

Pemilu Indonesia 2009

Komisi Pemilihan Umum (KPU) memastikan kesiapannya atas pelaksanaan pemilihan umum legislatif pada 9 April 2009 mendatang. Hal ini dikemukakan Ketua KPU Abdul Hafiz Anshary pada acara sosialisasi Pemilu antara KPU, Menkominfo dan Bawaslu di kantor KPU, Jakarta, Rabu (1/4).

Semuanya telah 100 persen terdistribusi. Surat suara sudah 100 persen selesai dicetak dan terdistribusikan, termasuk tinta, segel pemilu dan formulir”, kata Hafiz.

Sementara penggantian surat suara yang rusak dan surat suara tambahan adalah sebanyak 5.777.393 surat suara. Hafiz menambahkan, semua perlengkapan penyelenggaraan dan struktur kelembagaan penyelenggara pemilu sudah terbentuk dan siap melaksanakan Pemilu 9 April 2009.

Terkait dengan kekurangan surat suara, Hafiz mengatakan proses pencetakan kekurangan surat suara sudah dilakukan semenjak 24 Maret dan mulai didistribusikan 25 Maret sampai tanggal 29 Maret.

Beberapa KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota masih mengajukan penggantian surat suara, sehingga KPU membatasi permintaan penggantian surat suara pada tanggal 31 Maret pukul 24.00 WIB.

”Semua kekurangan logistik sudah dipenuhi dan ditargetkan sampai KPU Kabupaten/Kota pada tanggal 4 April 2009”, tegasnya

Sumber : kabarpemilu

2 Responses to Pemilu 9 April 2009 Siap Dilaksanakan

  1. Afrizal PasaRIBU April 9, 2009 at 1:32 pm

    Pemilu di Indonesia apakah berjalan dengan baik…?
    Mungkin ini merupakan pertanyaan yang sangat mendasar.
    Tapi kalau saya menjawab sesuai persepsi saya , “belum berjalan dengan baik”
    Tentunya dengan berbagai alasan yang salah satu nya adalah tidak becusnya kinerja dari KPU itu Sendiri,,, saya tidak pernah mendapat kartu pemilih sejak Pilkada Deli Serdang yang lalu bahkan untuk pemilu legislatif,, Atau jangan-jangan untuk PILPRES yang akan datang saya juga tidak terdaftar.. Apa sih sebenarnya yang terjadi pada KPU, sehingga masih ada rakyat nya yang tidak masuk kedalam Daftar Pemilh Tetap. Apakah ini sebuah permainan Politik ataukah hanya kesalahan, Tapi yang jelas bagi saya ini merupakan Buruknya kinerja yang ada di KPU sendiri, Komentar ini merupakan Protes Keras Saya terhadap KPUD Deli Serdang yang tidak mendata warga nya dengan baik, sehingga saya telah dua kali tidak mendapat kartu pemilih, padahal pemilu merupakan suatu ajang yang sangat menentukan untuk memilih para wakil rakyat untuk menjadi penentu baik buruknya indonesia kedepan.. Kepada Ketua KPUD Deli Serdang yang terhormat, saya meminta kepada anda untuk lebih meningkatkan hubungan konsolidasi kepada jajaran deli serdang agar lebih baik lagi dalam mendata seluruh masyarakat agar tercantum dalam daftar pemilih tetap.Menurut saya suatu ini merupakan Kinerja yang sangat buruk sampai-sampai saya telah dua kali tidak mendapat kartu pemilih, sehingga saya tidak bisa menyuarakan aspirasi saya untuk memilih para wakil rakyat.
    Tepatnya saya berdomisili di DUSUN VI Pule Rejo Desa Sei Semayang Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang 20351. Ini merupakan data saya sesuai KTP yang ditandataangani Oleh: A.n Bupati Drs. H. GM Siregar Nip. 400024351. Kepada bapak KPU PUSAT Bapak Hafiz Anshari Harap untuk menindak tegas terhadap kesalahan ini, , Tentu nya bapak sebagai ketua KPU anda mempunyai wewenang dan Otoritas dan tentuya bapak juga jauh lebih paham mengenai demokrasi di banding saya.. Terima Kasih ( Afrizal Pasaribu, A.Md)

  2. Mira April 13, 2009 at 8:35 am

    Saya sangat Kecewa dengan PEMILu 09 April 2009, KPu yang bekerja sangat tidak baik, bahkan kalau saya mengatakan kesalahan KPu sangat perlu di beri tindakan tegfas, Tapi saya sangat kecewa sepertinya tidak ada sanksi yang diberikan kepada KPU,

    DPT amburadul
    KPU harus dihukum

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Widgetized Section

Go to Admin » appearance » Widgets » and move a widget into Advertise Widget Zone