PDIP Sesalkan Pernyataan Bawaslu

Pramono Anung

Pramono Anung

Partai Demokarsi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyesalkan pernyataan Bawaslu, bahwa PDI-P tidak tertib administratif keuangan. Padahal, partai ini sudah melaporkan secara tertib, bahkan yang melapor pertama kali kepada KPU.

PDIP adalah yang pertama kali menyerahkan rekening partai ke KPU” kata Sekjen DPP PDIP Pramono Anung dalam acara penganugerahan Rekor MURI kepada PDIP di kediaman Megawati Jl. Teuku Umar Jakarta Pusat, Selasa(10/3).

Dijelaskan Pramono, PDIP telah menyerahkan nomor rekening dan dana kampanye partai yang sudah diaudit kepada KPU tertanggal 15 Agustus 2008. Kemudian pihaknya mengaku menyerahkan kembali tanggal 5 Maret 2009.

“Karena pada waktu itu sempat keluar berita mengenai hal tersebut. Ketika kami melakukan pengecekan langsung ke KPU, saya pribadi bicara dengan Putu Gusti Artha dan dicek ke Ketua KPU. Diketahui surat tersebut selip berada di salah satu staf ketua KPU” katanya.

Dia menambahkan, permasalahan itu menjadi kesalahan sepenuhnya KPU. Tetapi, ia lebih menyayangkan sikap Bawaslu yang menyatakan PDIP tidak tertib keuangan.

“Patut kami sayangkan, Bawaslu yang tak punya data itu buru-buru mengeluarkan pernyataan kepada publik. Dan kami kemarin sempat melihat di berbagai pemberitaan” tandasnya.

Yang jelas, lanjut Pramono, masyarakat sudah mengetahui duduk persoalannya. “PDIP tidak ingin memperpanjang ini dan sudah clear. PDIP tidak tahu sengaja atau tidak. PDIP melihat ini humman error” ujarnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Widgetized Section

Go to Admin » appearance » Widgets » and move a widget into Advertise Widget Zone